“MUDIK LEBARAN” DIBALI OBAMA MERASA NYAMAN DAN AMAN

Denpasar Bali – Maritim

BARACK Hosein Obama, Presiden ke-44 Amerika Serikat telah usai “mudik” ke Indonesia, sebagai negara yang pernah ditinggalinya semasa ia kecil. Yogya dan Jakarta bukan kota asing baginya, karena ia pernah mengikuti Lolo Soetoro, ayah tirinya yang ketika itu menempuh pendidikan di Fakultas Geografi Universitas Gajah Mada. Waktu Lolo tugas di Dinas Topografi ABRI di Jakarta, Barry (panggilan Obama waktu kecil), ikut menetap di sana.

Banyak kesan yang dicatat oleh orang-orang yang berhubungan dengan kunjungan Obama ke indonesia beberapa hari lalu. Di antaranya seperti yang dituturkan oleh Kolonel (Art) I Gede Wiyana, Komandan Resimen 163 “Wira Satya”. Sebagai pejabat yang bertanggung jawab sektor keamanan wilayah tugas di daerah yang dikunjungi mantan Presiden Amerika Serikat bersama keluarganya itu, Gde menyatakan Obama menikmati panorama alam dan budaya Bali selama berlibur di Pulau Dewata. Ujar Gde: “Melalui stafnya, Obama mengucap terima kasih atas kerja sama dengan pihak keamanan. Beliau merasa aman dan nyaman saat berlibur di Bali”.

Menurut Widiyana, pihaknya selalu berkoordinasi dengan tim pendukung atau “advance” dari Obama sehingga selama liburan di Bali, hampir tidak ada satu hal yang dirasakan kurang atau keluhan bagi mantan presiden AS itu. Imbuh Gde: “Selama ini saya melihat wajah dan gerak tubuh beliau sangat menikmati Bali. Tak ada hal mengecewakan,  karena kami selalu berkoordinasi”.

Kendati tetap melakukan standar pengamanan sesuai prosedur bagi kepala negara atau mantan kepala negara (VVIP), Widiyana mengatakan pihaknya tetap fleksibel dalam melakukan pengamanan sesuai permintaan Obama yang tidak mau diperlakukan istimewa.

Selama berlibur di Bali, Obama menginap di hotel mewah di Desa Sayan, Ubud, Kabupaten Gianyar yang dilatarbeakangi panorama sawah, sungai serta perbukitan. Bersama keluarga, Obama juga mengunjungi sejumlah objek wisata. Di antaranya kawasan warisan budaya dunia persawahan terasering Jatiluwih di Tabanan, berarung jeram di Sungai Ayung, serta mengunjungi Pura Tirta Empul dan Pura Gunung Kawi.

Obama dan keluarga meninggalkan Bali menuju Yogyakarta menggunakan pesawat jet pribadi. Sesampainya di bandara, Obama menyempatkan diri berfoto bersama pejabat yang melepas keberangkatan. Di antaranya Me Mangku Pastika Gubernur Bali, Mayjen Komaruddin  semanjuntak Panglima Kodam IX/Udayana, Inspektur Jenderal Perus Reinhard Golose Kapolda, Kolonel Penerbang Wayan Superman Komandan Pangkalan Udara Ngurah Rai, menjelang pesawat Gulfsream N50JE yang ditumpangi Obama lepas landas sekitar pukul 12.12 Wita, lebih cepat 18 menit dari jadwal semula 12.30 Wita.***ERICK A.M.

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *