DALAM rangka mendukung arus kunjungan wisatawan yang datang ke daerah itu menggunakan kapal layar atau yacht, Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur usulkan pembangunan pelabuhan marina di Kabupaten Sikka dan Kabupaten Alor. Frasns Lebu Raya Gubernur NTT di Kupang, Rabu lalu mengatakan: “Usul tersebut telah kami sampaikan ke Pemerintah Pusat untuk membangun dengan dukungan dana alokasi umum (DAK). Ketika mngajkan usulan tersebut, kami telah lengkapi Dokumen Detail Engineering Design (DED)”.
Gubernur dua periode itu menjelaskan, pemerintahannya telah menyiapkan empat dokumen Kajian Study Survey Investigasi Design (SID) untuk pembangunan marina di empat kabupaten yakin Kabupaten Sikka, Alor, Flores Timur dan Ende.
“Dua daerah di Sikka dan Alor yang telah memiliki dokumen DED telah kami usulkan untuk dibangun. Untuk itu kami berharap ada dukungan DAU yang memadai agar secara bertahap semuanya bisa dibangun” ujar Gubrnur NTT.
Lebih lanjut, ia mengatakan pembangunan pelabuhan marina di provinsi “Selaksa Nusa” itu yang sedang dalam proses yakni di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat sebagai salah satu destinasi wisata unggulan Taman Nasional Komodo. Pelabuhan marina di Labuan Bajo, yang telah diagendakan pemerintah pusat melalui Kementerian Perhubungan yang finaissinya akan digarap PT Pelindo III.***LIES/Kug/Maritim..