ALFI : Submit Dokumen Lewat PDE Internet Berjalan Lancar

Sekum DPW ALFI DKI Jakarta, Adil Karim (mrtm)
Adil Karim, Sekum ALFI DPW DKI Jakarta

JAKARTA-MARITIM : Asosiasi logistik dan forwarder Indonesia (ALFI) menyatakan, selama duapekan implementasi implementasi pertukaran data elektronik (PDE) internet untuk kegiatan impor dan ekspor, berjalan lancar.

Sekretaris Umum DPW ALFI DKI Jakarta, Adil Karim mengatakan hingga saat ini belum ada keluhan terhadap PDE internet yang mulai diterapkan sejak 1 Januari 2019 itu.

“Alhamdulillah kami (ALFI) DKI belum mendengar adanya keluhan. Ini artinya PDE internet berjalan lancar,”ujarnya kepada Tabloid Maritim, Jumat (18/1/2019).

PDE internet bukan hal baru sebab sudah dijalankan sejak 2016 bersamaan dengan PDE EDI. Sehingga sebelum 1 Januari 2019, ada dua opsi memasukan data ekspor-impor ke Bea Cukai.

Namun mulai 1 Januari 2019, Bea Cukai hanya menerima submit data ekspor-impor melalui PDE internet. Dengan kebijakan itu maka importir dan eksportir bisa submit data dimana pun dan kapan pun selama ada akses internet.

Menurut Adil, transformasi PDE ELectronic Data Interchange (EDI) ke PDE internet pada kegiatan ekspor impor telah disosialisasikan Ditjen Bea dan Cukai, sehingga para pelaku usaha logistik telah mempersiapkannya.

Adil mrngungkapkan, jauh hari sebelum ham itu diimplementasikan, ALFI sudah menyosialisasikan kepada perusahaan forwarder maupun PPJK anggota asosiasi itu di seluruh Indonesia, bekerjasama dengan Ditjen Bea dan Cukai Kemenkeu di sejumlah pelabuhan.

“Makanya saat implementasi PDE internet per 1 Januari 2019 gak ada masalah dan berjalan lancar,”ucapnya.

Pegiat logistik ekspor impor dari PT.Tender Marine Indonesia (TMI), mengatakan implementasi PDE internet tidak ada hambatan sampai saat ini.

“Gak ada masalah, pengajuan dokumen lewat PDE internet berjalan lancar,”ujar Dirut TMI Tjejep Zahrudin, dikonfirmasi Tabloid Maritim.

Dia mengatakan, PDE via internet memudahkan pelaku usaha dalam memasukan atau submit dokumen ekspor-impor melalui modul Bea Cukai secara online.Selain itu tidak berbayar alias gratis.(Akhmad)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *