Pelabuhan Tetap Beroperasi Pasca Gempa Ambon Dan Labuan Bajo,

pasca gempa , Kamis (26/9) Pelabuhan Ambon tetap beroperasi
pasca gempa , Kamis (26/9) Pelabuhan Ambon tetap beroperasi

JAKARTA – MARITIM : Gempa di Ambon Maluku pagi ini cukup besar, magnitude 6,8 SR. Juga diwaktu yang hampir bersamaan, gempa di Labuan Bajo Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan magnitude 5,0 SR.

Dalam siaran pers yang diterima Tabloidmaritim.com, Kamis (26/9) dari Ditjen Hubla, kondisi di Pelabuhan Labuan bajo saat ini terpantau aman dan tetap beroperasi normal seperti biasa. Meski, kedua gempa ini mengakibatkan banyak kerusakan infrastruktur dan fasilitas umum.

Read More

Namun di sisi lain, Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Ambon Yefri Meidison mengaku,musibah gempa Ambon justru menjadi miniatur indahnya perbedaan dan keberagaaman. Di mana warga bahu membahu , menolong warga lain yang mengungsi di dataran tinggi tanpa memandang Suku, Agama, dan Ras.

Sementara itu, kondisi di Pelabuhan Labuan bajo saat ini terpantau aman dan tetap beroperasi normal seperti biasa.

“Pasca gempa, Alhamdulillah kondisi infrastruktur dan personil di pelabuhan kami aman serta fasilitas pelabuhan dalam keadaan baik,” ujar Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas III Labuan Bajo Dwikora.

Bencana alam seperti gempa bumi memang sulit diprediksi kapan terjadinya. Untuk itu, Direktur Jenderal Perhubungan Laut R. Agus H. Purnomo menghimbau seluruh jajaranya khususnya bagi Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang berada di wilayah rawan bencana untuk meningkatkan kewaspadaan dan siap siaga terhadap bencana yang tidak bisa diprediksi.

“Khusus untuk UPT di Ambon dan Labuan Bajo, saya minta agar terus berkoordinasi dengan stakeholder terkait, seperti Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Badan SAR Nasional (BASARNAS), dan instansi lainnya untuk memonitor pasca gempa serta bersama-sama menyatukan langkah dalam melakukan penanganan pascagempa,” tegas Dirjen Agus.

Dirjen Agus berharap tidak ada lagi gempa susulan di Ambon ataupun di Labuan Bajo, dan negeri Indonesia selalu dalam kondisi aman dan kondusif.(Rabiatun)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *