Jakarta –Maritim : PT Biro Klasifikasi Indonesia (Pesero) melalui Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kembali berpartisipasi dalam Pameran produk-produk mitra binaan pada Adiwastra Nusantara 2022 yang berlangsung selama lima hari, 9-13 Februari 2022 ini, bertempat di Jakarta Convention Center (JCC) Hall A dan B. (9/2/2022).
Dalam kegiatan ini, dihadiri langsung oleh Misbahudin Aidy selaku Kadiv Sekper BKI dan Endah Mustika Ningtias selaku Manager TJSL beserta tim TJSL yang turut hadir pada saat pembukaan pameran Adiwastra Nusantara 2022 pada tanggal 9 Februari 2022.
Pameran ini dibuka oleh Menteri BUMN Erik Thohir secara online, dengan menggunakan sejumlah protokol kesehatan sesuai aturan dan juga pameran ini merupakan gelar akbar perdana wastra unggulan, dalam pameran hybrid (online dan offline). Dengan mengusung tema Citra Keberagaman Nusantara, Adiwastra Nusantara 2022 bekerjasama dengan para pegiat, kolektor hingga generasi muda untuk tetap melestarikan kekayaan dan budaya nusantara serta mempromosikan budaya Indonesia ini dalam karya wastra adati Indonesia.
Pada hari pertama pameran Adiwastra Nusantara 2022 ini digagasi oleh komunitas pecinta dan pegiat promosi kain adati nusantara yang dikomandani oleh Edith Ratna Soeryosoeyarso Cs, merupakan ajang yang dinanti sejumlah UKM/IKM perajin wastra, serta masyarakat pecinta kain adati Indonesia.
“BKI sebagai Holding Jasa Survei akan selalu memberikan dukungan penuh untuk UMKM binaan BKI agar dapat berkelanjutan dalam usaha dan produksi walaupun kondisi saat ini belum normal karena pandemik.” tutur M. Aidy selaku Kadiv Sekper BKI. (Hbb)