JAKARTA — MARITIM : Penyaluran zakat nasabah merupakan bentuk tanggung jawab PT Bank Central Asia (BCA) Syariah terhadap nasabah. Titipan dana zakat nasabah ini, memanfaatkan fitur autodebet zakat dari bonus/bagi hasil rekening simpanan di BCA Syariah.
Direktur Kepatuhan BCA Syariah Tantri Indrawati, menjelaskan, dana zakat nasabah ini dikeluarkan dan diserahkan kepada mereka yang berhak, setiap bulan Ramadhan. Untuk Ramadhan 1440 Hijriah, BCA Syariah melaksanakan penyaluran dana zakat nasabah tahun 2018 melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS). Dana ini diserahkan , dalam buka puasa bersama di Kantor Pusat BCA Syariah, pekan lalu.
Penyerahan dana zakat dilakukan secara simbolis oleh Direktur Kepatuhan BCA Syariah Tantri Indrawati kepada Fitriansyah Agus Setiawan Kepala Divisi Pengumpulan Retail Nasional BAZNAS disaksikan oleh Yana Rosiana Presiden Komisaris BCA Syariah dan Fathurrahman Djamil Ketua Dewan Pengawas Syariah BCA Syariah.
“Dana tersebut selanjutnya akan disalurkan oleh BAZNAS, melalui program-program pemberdayaan ekonomi masyarakat,”kata Tantri, seraya menambahkan Dana ZIS yang dihimpun melalui rekening-rekening Lembaga Amil Zakat (LAZ) kerjasama BCA Syariah mencapai Rp1,5 miliar.
Dikatakan, untuk menyampaikan amanah ini, setiap tahun BCA Syariah bekerjasama dengan lembaga zakat yang terpercaya dan kredibel . Ini untuk memastikan dana disalurkan dengan penuh tanggung jawab kepada mereka yang berhak.
” Melalui program pemberdayaan masyarakat, zakat yang disalurkan ,dapat memberikan manfaat jangka panjang dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,”harap Tantri yang mewakili Presiden Direktur BCA Syariah, John Kosasih.
Ia mengaku, kepercayaan masyarakat untuk menyalurkan Zakat, Infak dan Sedekah (ZIS) melalui BCA Syariah meningkat setiap tahunnya. Seiring dengan , semakin nyamannya melakukan pembayaran ZIS. Kemudahan membayar ZIS dapat dinikmati oleh nasabah melalui fitur autodebet zakat pada produk tabungan, giro dan deposito serta melalui menu transfer pada e-channel BCA Syariah yaitu BCA Syariah mobile dan Klik BCA Syariah.
“Pembayaran zakat melalui fasilitas e-channel semakin diminati oleh nasabah. Hal ini disebabkan kemudahan dan kenyamanan bertransaksi yang didapat oleh para muzakki. Semua rekening LAZ yang telah bekerjasama dengan kami otomatis tersedia di daftar transfer BCA Syariah mobile dan Klik BCA Syariah, nasabah tinggal memilih lembaga yang mereka inginkan”, Tantri.
Selain melakukan penyaluran zakat, dalam kesempatan tersebut BCA Syariah turut melakukan kegiatan donasi berupa penyerahan bingkisan untuk lingkungan setempat sebagai bagian dari program kegiatan sosial BCA Syariah Peduli. BCA Syariah Peduli menitikberatkan pada tiga fokus kegiatan yaitu BCA Syariah Peduli Sosial, BCA Syariah Peduli Prestasi dan BCA Syariah Peduli Sejahtera.
Peduli Sosial menitikberatkan pada layanan kesehatan, lingkungan dan upaya peningkatan hubungan sosial perusahaan dengan masyarakat. Kegiatan-kegiatan BCA Syariah Peduli secara kontinyu dilakukan BCA Syariah dengan tujuan membangun hubungan yang harmonis antara perusahaan dengan komunitas dan lingkungan serta membangun kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan. (Rabiatun)