Perinus Gandeng Jabar Fasilitasi Penangkapan Ikan di KTI

Direktur Utama PT Perikanan Nusantara M. Yana Aditya (kiri)
Direktur Utama PT Perikanan Nusantara M. Yana Aditya (kiri)

INDRAMAYU JABAR – MARITIM : PT Perikanan Nusantara (Persero)/Perinus dan Pemprov Jawa Barat menandatangani kerja sama fasilitas andon (berbagi) penangkapan ikan di Kawasan Timur Indonesia dalam acara Peringatan Hari Pangan Sedunia ke-39 Tingkat Provinsi Jawa Barat, Rabu (02/10/2010), di Lapangan Atletik, Indramayu.

Kerja sama ini merupakan bagian program “Jabar Go to East”. Yolanda Wulandelvi , Public Relation Supervisor PT Perikanan Nusantara menuturkan perusahaan dan Pemprov Jabar sebelumnya telah menandatangani perjanjian kerja sama dalam Program “Jabar Go To East” pada 2 September 2019, yang ditandatangani oleh Gubernur Jawa Barat M. Ridwan Kamil dan Direktur Utama PT Perikanan Nusantara M. Yana Aditya di Gedung Pakuan, Bandung, Jawa Barat.

Ujar Yolanda Rabu (2/10/2019) lalu: “Kerja sama ini bentuk dari fasilitasi kegiatan andon penangkapan ikan oleh pelaku usaha kelautan dan perikanan asal Jawa Barat ke  Kawasan Timur Indonesia (KTI) serta bertujuan untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan pelaku usaha kelautan dan perikanan”.

Dijelaskan, bahwa ruang lingkup kerja sama tersebut meliputi antara lain  pemetaan dan survey wilayah strategis penangkapan ikan di KTI, pemanfaatan potensi sumber daya perikanan tangkap melalui kegiatan andon penangkapan ikan, pengembangan inovasi teknologi tepat guna untuk efektifitas dan efisiensi produksi perikanan tangkap dan juga penyediaan tempat tinggal sementara bagi pelaku usaha kelautan dan perikanan asal Jawa Barat yang melaksanakan kegiatan andon penangkapan ikan di KTI, yang memiliki potensi

sumber daya ikan laut kurang lebih sebesar 7,3 juta ton/tahun, merupakan kekayaan laut yang patut disyukuri. Sebagian besar potensi tersebut berada di KTI.

Pemprov Jawa Barat bekerja sama dengan PT Perinus didasarkan kepada wilayah operasi dari perusahaan yang ada di KTI.  Saat ini, perusahaan telah memiliki fasilitas perikanan yang memadai, diantaranya Cabang Usaha di Ambon, Bitung, Sorong, Gorontalo, Makassar serta Bacan di Halmahera Selatan Provinsi Maluku Utara.    (Lies/Kti/Maritim)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *