AHMAD Faisal, Ketua Umum Asosiasi Penyalur BBM Indonesia (APBBMI) katakan bahwa pihaknya sangat mendukung pelarangan total kegiatan pengisian bahan bakar kapal dilakukan dengan mobil tangki. Tapi bukan spesifik hanya dilarang mengisi BBM ke kapal di malam hari saja.
“Praktik pengisian BBM ke kapal menggunakan mobil tangki sangat berbahaya dan tidak memenuhi aspek keselamatan kerja” kata Faisal di Jakarta, Sabtu lalu.
Menurut Ketua Umum APBBMI, pelarangan terhadap mobil tangki yang melakukan pengisian BBM ke kapal, harus didukung oleh aparat penegak hukum. Pelarangan pengisian BBM ke kapal dengan mobil ini, menurut Faisal, juga merupakan solusi mencegah penyalah gunaan BBM solar bersubsidi antara kuota untuk kendaraan di darat bisa disalahgunakan untuk kapal-kapal di laut.
“BBM solar untuk transportasi di darat terutama truk dan yang diperuntukan ke kendaraan di darat, berpotensi mengalir atau diselewengkan ke laut, kepada pihak yang tidak berhak” tandas Faisal.***MRT/2701