Kadin DKI Jakarta dan Kadin Kota 5 Wilayah Sembelih Qurban 9 Sapi dan 19 Kambing

Penyembelihan hewan qurban Hari Raya Idul Adha 1443 H/2022 M. Tampak Ketua Umum Kadin DKI Jakarta Hj Diana Dewi dan Ketua Kadin Kota Jakut Sungkono Ali bersama Ketua Kadin Kota se DKI Jakarta berfoto bersama

JAKARTA-MARITIM : Kadin DKI Jakarta bersama Kadin Kota se DKI Jakarta serta asosiasi dan Anggota Luar Biasa (ALB) Kadin, melaksanakan penyembelihan hewan qurban, dalam rangka Idul Adha 1443 H/2022 M.

Pemotongan dipusatkan di halaman PT Suri Nusantara Jaya (SNJ), Jalan Raya Kranggan No 45, Jatiraden, Jatisampurna, Kota Bekasi, Minggu (10/7). Turut hadir Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, yang pada kesempatan tersebut ikut juga berqurban satu ekor sapi.

Read More
Ketua Kadin Kota Jakut Sungkono Ali bersama beberapa pengurus tengah menyaksikan penyembelihan hewan quran

Adapun kontribusi qurban dari Kadin Kota Jakut terdiri dari dua ekor sapi dan dua ekor kambing. Qurban dari PT AKR Corporindo Tbk atas nama Migi Yuliarso bin Fulan, Muhammad Agus bin Bahram, Fandi Achyadi bin HA Basuni dan Hadi Surya Raharjo bin Harjo Mulyono. Kemudian Wahyu Eko Setiyawan bin Tri Eko Taslim, Dinar Pambayun bin Marijo dan Muhammad Aditya Vilik bin Ujang Fik.

Di samping itu, menurut Ketua Kadin Kota Jakut, Sungkono Ali, sapi dari Kadin Jakut dari Pelindo dan KBN terdaftar pengqurban, adalah Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan dan keluarga.

“Pelaksanaan qurban Kadin DKI Jakarta bersama Kadin Kota di 5 wilayah DKI Jakarta ini sudah rutin dilakukan setiap kali menghadapi perayaaan Idul Adha. Di mana untuk pendistribusian dagingnya kepada masyarakat dilakukan pada kantor Kadin DKI Jakarta dan sekitarnya serta 5 kantor Kadin Kota di wilayah masing-masing,” ujar Sungkono Ali.

Sementara khusus 1 ekor sapi dipotong atas nama shohibul qurban Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, M Thamrin, Edi Sumantri, Milhatul Aeni, Sri Ayu Radhawati, Merita Sari dan RS Joko Purnomo. (Muhammad Raya)

Related posts