Manajemen & Karyawan PT Airin Sepakati PKB 2018-2020

Saat Penandatanganan PKB antara PT.Airin dan Serikat Pekerja

    Saat Penandatanganan PKB antara PT.Airin dan Serikat Pekerja

Yogyakarta-MARITIM: Manajemen PT.Indonesian Air & Marine Supply (Airin) dan Pengurus Serikat Pekerja perusahaan itu sepakat menandatangani Perjanjian Kerja Bersama (PKB) periode 2018-2020.

Read More

Penandatanganan PKB itu dilakukan langsung oleh Dirut PT.Airin, Rudolf Valintino Bey dan Ketua Serikat Pekerja DKB Group Cabang PT.Airin, Karyono yang dilaksanakan di Yogyakarta pada 22-24 Nopember 2018.

PT.Airin merupakan anak usaha PT.Dok dan Perkapalan Kodja Bahari (DKB)-yang memiliki kegiatan bisnis logistik dan pengelolaan tempat penimbunan sementara (TPS) peti kemas di wilayah pabean pelabuhan Tanjung Priok Jakarta.

Perseroan juga sudah mengelola operasikan sebagian fasilitas dermaga dilahan DKB yang telah diserahkan ke PT Airin untuk kegiatan bongkar muat compressed natural gas (CNG) milik PT PLN Batam di kawasan pelabuhan Kabil Batam Provinsi Riau sejak Agustus 2018. Bahkan untuk kegiatan ini perseroan telah memperoleh pendapatan signifikan.

Dalam waktu dekat, perseroan juga akan mengoperasikan fasilitas pusat logistik berikat (PLB) menggandeng PT.Jaswita Jabar, di Cikampek Jawa Barat.

Dalam sambutannya, Rudolf mengatakan, manajemen berharap agar seluruh karyawan PT.Airin dapat meningkatkan produktivitasnya supaya target-target pendapatan sesuai RKAP dan pengembangan bisnis perseroan dapat tercapai.

Dia mengungkapkan, PKB tersebut mengakomodir adanya peningkatan kesejahteraan bagi seluruh karyawan PT.Airin.

Rudolf mengatakan, adanya PKB itu juga dapat meningkatkan hubungan industrial yang harmonis, dinamis dan berkeadilan antara manajemen dan karyawan sehingga dapat berkontribusi positif bagi kinerja perusahaan.

OPTIMISTIS

Manajemen PT.Airin juga optimistis target perseroan pada 2018 melampaui dari rencana kerja anggaran perusahaan (RKAP) yang telah ditetapkan.

“Alhamdulillah dan kami selaku manajemen bersyukur dengan telah ditandatangani PKB. Kami juga berterimakasih kepada semua pihak yang sudah menyukseskan penyusunan hingga pelaksanaan penandatangan PKB tersebut.Semoga kinerja perusahaan lebih maju dan berkembang lagi kedepan,”ujar Rudolf.

Karyono Ketua SP DKB Group cabang PT.Airin, mengatakan PKB yang ditandatangani itu menyepakati adanya peningkatan kesejahteraan/penghasilan terhadap karyawan yang berlaku pada Oktober 2018 s/d Februari 2020.

Karyono, Ketua SP DKB Group cabang PT Airin

Dia mengatakan, sesuai PKB itu, mulai Nopember 2018 hingga Desember 2019  kesejahteraan karyawan akan naik 20%

“Alhamdulillah proses pembuatan PKB hingga ditandatangani berjalan dengan lancar,”ujarnya.

Karyono mengatakan, dengan adanya PKB yang baru itu, diharapkan bisa meningkatkan performance dan produktivitas seluruh karyawan PT.Airin sehingga kinerja perseroan terus meningkat.

“Jika perusahaan maju dan berkembang tentunya juga berimbas pada peningkatan kesejahteraan pekerjanya.Makanya perlu sinergi antara keduabelah pihak,”ujar Karyono.

Rudolf Valintino menambahkan, target laba PT Airin pada tahun 2018 diperkirakan akan tercapai Rp.38 Milliar atau melampaui target yang sudah ditetapkan dalam RKAP 2018 sebesar Rp. 33 Milliar.(*hb/mad)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *